Wednesday, June 26, 2013

Baterai Double Power dan Double IC ?

Pertanyaan diatas sering kali kita ajukan saat kita berada di toko aksesoris hp / aksesoris gadget, terutama buat kamu yang masih awam soal... thumbnail 1 summary
Pertanyaan diatas sering kali kita ajukan saat kita berada di toko aksesoris hp / aksesoris gadget, terutama buat kamu yang masih awam soal jenis baterai. Apa sih baterai double power itu? Bedanya sama double IC apa yah? Nah kita simak perbedaan nya yuk :)


  • Baterai Double Power
baterai double power
Baterai double power
Baterai double power, sesuai namanya, adalah baterai yang mempunyai kapasitas 2x lipat lebih besar daripada baterai original. Baterai blackberry original rata-rata mempunyai kapasitas sebesar 1200-1300mAh, sedangkan untuk baterai ini kapasitas daya nya bisa mencapai 2200-2800mAh (Wow). Jadi dengan baterai ini, gadget kamu sudah pasti dapat bertahan lebih lama tanpa pengisian ulang daya. Tetapi, baterai ini mempunyai ukuran yang lebih besar daripada baterai biasa, sehingga sebelum gadget kamu dapat menggunakan baterai jenis ini, gadget kamu harus sedikit dimodifikasi sehingga baterai ini dapat digunakan pada gadget kamu. Selain itu, menurut survey, baterai ini beresiko tinggi terhadap gadget kamu, entah itu software / hardware nya (dikarenakan kapasitas daya baterai yang sangat besar) dan baterai ini kira-kira hanya dapat bertahan 1-2 bulan saja. Jadi, mintalah informasi yang lengkap terlebih dahulu kepada penjual sebelum kamu memilih untuk memakai baterai ini.


  • Baterai Double IC
baterai double ic
Baterai double IC
Tenang, untuk baterai jenis ini, lebih aman kok daripada baterai double power :)
Baterai double IC tidak mempunyai kapasitas / daya yang sebesar double power, juga tidak memiliki ukuran yang melebihi ukuran baterai normal. Lalu kelebihan nya? Nah kelebihan nya adalah baterai ini memiliki kecepatan pengisian daya yang lebih cepat dari biasanya, sedangkan kapasitas daya nya sama saja dengan baterai pada umum nya.
Bagaimana? Sekarang sobat pasti sudah bisa membadakan kedua jenis baterai diatas bukan? Sebenarnya tergantung sobat sendiri membutuhkan baterai yang mana. Pertama, perhatikan fungsionalitas nya. Kedua, perhatikan harganya. Untuk harga, biasanya baterai tersebut hanya dibanderol 1/2 dari harga baterai original. Beberapa brand yang menyediakan jenis-jenis baterai blackberry diatas adalah Hi-end, G+, Bestindo, dll.

Semoga bermanfaat.

Salam Net One

Friday, June 14, 2013

Kisah Inspiratif Untuk Keharmonisan Rumah Tangga

Seorang teman dari Jeddah bercerita, ketika saya baru menikah datanglah sahabat saya ke rumah. Saya minta kepada istri untuk membuat ko... thumbnail 1 summary


Seorang teman dari Jeddah bercerita, ketika saya baru menikah datanglah sahabat saya ke rumah. Saya minta kepada istri untuk membuat kopi Arab dan menyiapkan korma dan makanan ringan lainnya.

Istri mengetuk dari balik tabir sebagai pertanda termos kopi sudah siap untuk dihidangkan.

Ketika kami mulai meminum kopi, rasanya aneh sekali ?! Ia memang sama sekali belum bisa membuat kopi yg enak dan belum bisa memasak.

Sahabat saya mengatakan bahwa kita berdua harus menghabiskan kopi satu termos, untuk menjaga perasaan istri dan memotivasi lebih semangat membuat kopi yg enak.

Ketika tamu pulang, istri merapikan jamuan maka ia dapati termos dalam keadaan kosong. Ia gembira sekali dan timbul percaya diri.

Saat makan ternyata masakan istri kebanyakan garam sangat asin. Istri saya sendiri yang memasak hanya mampu makan satu atau dua suap saja. Saya teringat dengan pesan sahabat maka saya santap makanan yang dihidangkan dengan lahap tanpa tersisa dalam rangka menggembirakan hati istri dan menumbuhkan rasa percaya dirinya.

Alhamdulillah sekarang istri saya paling pandai memasak diantara keluarganya dan di keluarga kami.

Dalam berumah tangga perlu kesabaran ekstra dan masing-masing hendaklah memberikan yang terbaik untuk pasangannya.

Semoga kisah ini bermanfaat untuk penganten baru dan untuk calon penganten, termasuk untuk kita semua yang sudah lama menikah. [Kiriman Al-Akh Fariq Al Amri]
z

KENAPA NON MUSLIM BANYAK YANG KAYA?

KENAPA NON MUSLIM BANYAK YANG KAYA,.? Kenapa orang Non Muslim banyak yang kaya sedangkan orang muslim banyak yang miskin? JAWAB Anas ... thumbnail 1 summary
KENAPA NON MUSLIM BANYAK YANG KAYA,.?

Kenapa orang Non Muslim banyak yang kaya sedangkan orang muslim banyak yang miskin?

JAWAB

Anas bin Malik berkata :

Saya masuk menemui Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam dan beliau sedang berbaring miring di atas tikar pandan kecil yang bersulam, dan di bawah kepalanya bantal dari kulit berisikan rumput kering. Lalu beberapa orang dari sahabatnya datang di antaranya adalah Umar bin Khaththab, Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam pun bangkit menggeser tubuhnya yang sedang terbuka bajunya. Umar bin Khaththab tak sanggup menahan tangisnya ketika melihat bentuk sulaman tikar yang membekas di tubuh bagian samping Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam.

Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam bertanya, "Mengapa engkau menangis, wahai Umar?"

Umar menjawab, "Demi Allah, saya tidak menangis kecuali tahu bahwa engkau lebih Allah muliakan daripada Kisra dan Qaishr. Mereka hidup dalam kesenangan, sementara engkau, Rasulullah, di tempat yang saya lihat?"

Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda, "Apakah engkau tidak rela dunia menjadi milik mereka dan akhirat untuk kita?"

Umar menjawab, "Ya, aku rela."

Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam bersabda, "Begitulah yang benar"

Subhanallah..
Tolong Bagikan Status ini ke sahabat Yang lainnya ya.. Insya Allah dapat Pahala..
Rasulullah shallallahu álaihi wasallam bersabda :

“Barang siapa Menunjukkan kepada Kebaikan. Maka ia memperoleh Pahala yang sama seperti yang melakukan atau mengamalkan Kebaikan itu.”
(HR. Muslim, Abu Dawud dan At-Tirmidzi)
z

Kebrutalan Densus 88

  POSO (voa-islam.com) - Kebrutalan Densus 88 terhadap warga muslim Poso kembali dipertontonkan pada Senin (10/06/2013) sekitar pukul 1... thumbnail 1 summary
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiw_s8KOOCbNq3SCCQWhOq0DrXCJMC9kPMTxWGM9WV5ydaFugd9FbTNElSmL9B4hnE_5DUBJR8rpkXloZS_rkMWhGX87MMxFgHlXzB463_1oIDKrD3ZfWQt9PTFpVGVi4wk99IOIXX6kvv7/s320/densus88.jpg 
POSO (voa-islam.com) - Kebrutalan Densus 88 terhadap warga muslim Poso kembali dipertontonkan pada Senin (10/06/2013) sekitar pukul 16.00 WITA. Seorang warga Muslim Poso bernama Ahmad menjadi korban kebiadaban yang kesekian kalinya dari Densus 88.

Pembunuhan terhadap Ahmad terjadi ketika korban pulang sholat Asar di Masjid Al Muhajirin Desa Kayamanya Poso. Hal tersebut disampaikan oleh ustadz Adnan Arsal salah seorang tokoh Muslim Poso.

“Ahmad ditembak oleh Densus 88 ketika pulang sholat asar dari masjid Al Muhajirin," kata ustadz Adnan Arsal kepada voa-islam.com, Senin (10/6/2013).

Ustadz Adnan juga mengatakan bahwa dalam peristiwa tersebut tidak ada perlawanan dari Ahmad, sebab ia tidak bersenjata dan baru pulang shalat Ashar di masjid kemudian ditabrak dengan sepeda motor sebelum ditembak.

Ustadz Adnan juga membantah pemberitaan TV One yang menyebutkan bahwa Ahmad melakukan perlawanan dengan menembakkan enam peluru.

“Enam peluru itu milik Densus yang ditembakkan ke Ahmad, TV One telah membuat kebohongan," tegasnya.

Ahmad ditembak oleh Densus 88 ketika pulang sholat asar dari masjid Al Muhajirin

Kesal dengan pemberitaan tv one yang penuh kebohongan Ustadz Adnan mengatakan,"TV One itu pembohong,itu juru bicaranya Densus 88!"

Ia pun geram dengan Densus 88 yang kembali melakukan penembakan brutal tanpa proses pengadilan terhadap terduga.

“Densus itu sama dengan tentara Israel, seperti tentara Belanda dan tentara Jepang, mereka telah membunuh anak negeri sendiri," ujarnya.

Tindakan Densus 88 yang biadab terhadap warga Muslim Poso menimbulkan reaksi perlawanan dari masyarakat Muslim Poso.

Sesaat setelah peristiwa penembakkan terhadap Ahmad, spontan warga Poso menyerang aparat polisi dengan lemparan batu. Bentrokan antara Polisi dengan warga Muslim Poso akhirnya tidak bisa dielakkan. Hingga Pukul 20.00 WITA bentrokkan antara Polisi dan warga Muslim Poso di Desa Kayamanya masih terjadi.

Informasi yang berhasil dihimpun oleh voa-islam.com menyebutkan bahwa jenazah Ahmad telah dibawa oleh Densus 88 ke Palu.

Sampai ditulisnya berita ini kondisi Kota Poso masih tegang,aparat Kepolisian dibantu TNI masih merangsek maju menghadapi serangan warga Muslim Poso yang mempersenjatai diri dengan batu.
f

Seorang Pemuda dan Ibunya

  Seorang pemuda datang melamar wanita cantik dan kaya , akhirnya terjadilah kesepakatan. Namun tatkala si wanita mengetahui profesi ... thumbnail 1 summary
 
Seorang pemuda datang
melamar wanita cantik dan
kaya , akhirnya terjadilah
kesepakatan.

Namun tatkala si wanita
mengetahui profesi ibunda si
pria, maka si wanita memberi
syarat, "pada waktu resepsi
pernikahan, ibumu tidak boleh
datang"
Setelah berfikir, demi untuk
mewujudkan pernikahannya, si
pemuda dgn terpaksa
menyetujuinya.

Namun sebelumnya ia
menjumpai salah seorang guru
spiritualnya untuk meminta
pendapatnya.

Sang guru bertanya, "apa
pekerjaan ibumu?
"Aku ditinggal mati ayahku
saat umurku 1 tahun, akhirnya
untuk membesarkanku, ibuku
bekerja sebagai tukang cuci
pakaian dan dia berhasil
mengantar saya sampai jadi
sarjana ".

Jawab pemuda itu.
"Begini, hari ini kau pulang,
dan kau cuci kedua tangan
ibumu, besok kau kembali lagi
kesini, aku akan kasih
pendapatku" jawab sang guru.
Pulanglah pemuda itu, dan dia
mendekati ibunya dan mencuci
kedua tangannya, dia melihat
begitu kasarnya tangan ibunya,
ada bekas2 luka dan kulit yg
terkelupas, ia melihat
pemandangan itu sambil
mencucurkan air mata.

Dan akhirnya ia tidak tahan
untuk menunggu hari esok, dia
datangi lagi sang guru dan si
pemuda berkata;
"AKU TIDAK AKAN
MENGORBANKAN BUNDAKU
UNTUK SIAPAPUN".

Banyak di antara kita yg sering
melupakan budi baik ibu kita.
Demi kenikmatan semu.

Maka saatnya kita mencuci
kedua tangan ibu kita yg selalu
membelai kita dan
membersihkan kita, Karena
suatu saat belaian itu akan
pergi dan kau akan kehilangan
tiket masuk surgamu.

 z

Demo Pasar Ir. Soekarno Sukoharjo

  SUKOHARJO, KOMPAS.com  — Ratusan pedagang yang berjualan di Pasar Ir Soekarno, Sukoharjo, Jawa Tengah, berunjuk rasa di gedung DPRD Suk... thumbnail 1 summary
 
SUKOHARJO, KOMPAS.com — Ratusan pedagang yang berjualan di Pasar Ir Soekarno, Sukoharjo, Jawa Tengah, berunjuk rasa di gedung DPRD Sukoharjo, Rabu (12/6/2013), untuk memprotes pembangunan pasar yang tidak kunjung rampung.
Pedagang meminta anggota dewan mendesak Pemerintah Kabupten Sukoharjo agar segera menyelesaikan pembangunan pasar yang terbengkalai lama itu. Pasar seharusnya bisa beroperasi pada Desember 2012 lalu.
Peserta aksi berorasi di depan gedung sambil membawa poster yang mengungkapkan kegelisahan mereka. "Selama ini pedagang hanya menempati pasar darurat dan itu sepi pembeli. Pendapatan kita menjadi berkurang," kata Fajar Purwanto, Ketua Himpunan Pedagang Pasar Sukoharjo Kota.
Setelah menggelar orasi di luar gedung, peserta aksi menduduki ruang sidang paripurna dan menggelar rapat pleno sendiri sambil menunggu jajaran pimpinan dewan datang. Tak berselang lama, Wakil Ketua DPRD Sukoharjo Jaka Wuryanto datang dan bergabung dengan para pedagang.
Dalam kesempatan tersebut, Jaka berjanji mendukung pedagang dan akan mengirimkan surat permohonan untuk mengadakan rapat dengar pendapat dengan Pemerintah Kabupaten Sukoharjo. "Saya mendukung pedagang dan akan mengirimkan surat permohonan hearing terhadap pihak-pihak terkait proyek pembangunan pasar Ir Soekarno," kata Jaka.

Sementara itu, Sumarjono, Ketua Aliansi Perbaiki Sukoharjo, menyatakan akan menggelar aksi massa yang lebih besar di kantor Pemkab terkait proyek pasar seluas 2 hektar yang menghabiskan dana sekitar Rp 24 miliar.
"Kami akan membantu pedagang mendapatkan haknya dan kita akan terus mengerahkan massa untuk mendesak pembangunan pasar yang menghidupi ratusan pedagang," kata Sumarjono. x

8 negara yang tidak boleh anda kunjungi sendirian

Kadang kita sering merasa tidak nyaman dengan banyaknya aturan dan fasilitas yang diberikan saat kita ikut suatu agen travel. Kondisi dem... thumbnail 1 summary
Kadang kita sering merasa tidak nyaman dengan banyaknya aturan dan fasilitas yang diberikan saat kita ikut suatu agen travel.
8 Tempat yang tidak boleh Anda kunjungi sendirian
Kondisi demikian, membuat kita lebih suka berpergian sendirian. Namun tidak semua tempat rupanya memberikan kenyamanan juga pada setiap wisatawan mancanegara khususnya.

Dari hasil penelitian yang dilakukan Atlanta Journal Constitution tercatat ada 8 negara yang sebaiknya Anda tidak kunjungi sendiri.

Negara-negara itu adalah,

1. Cina
2. Mesir
3. Kepulauan Galapgos
4. India
5. Yordania
6. kenya
7. Machu Picchu
8. Rusia

Apa sebabnya? penelitian tersebut menyebutkan tempat-tempat itu bukan hanya tidak aman bagi wisatawan seperti di Kenya, Yordanis dan Mesir. tetapi juga karena alasan lainnya seperti ada birokrasi sulit, kebudayaan yang mungkin mengharuskan Anda memakai guide dari penduduk lokal. Apalagi jika Anda berkunjung ke pulau Galapgos tentu guide lokal ini membantu Anda memahami keanekaragaman species di sana.

Sumber CNN.com z

5 Bayi yang selamat dairi maut [ajaib]

1. Bayi lelaki terhimpit di pipa toilet Dunia gempar saat peristiwa bayi lelaki merah di Provinsi Zhejiang, China ini terperosok dala... thumbnail 1 summary

1. Bayi lelaki terhimpit di pipa toilet

Lima kisah bayi ajaib selamat dari maut

Dunia gempar saat peristiwa bayi lelaki merah di Provinsi Zhejiang, China ini terperosok dalam pipa toilet sebuah apartemen berdiameter 10,1 sentimeter. Dia tersangkut di tengah pipa, menangis, menjerit, hingga didengar penghuni lain. Dia sengaja dibuang lantaran orang tuanya tidak menginginkan dia.

Penghuni mendengar tangisannya bergegas menelepon polisi hingga pemadam kebakaran. Akhirnya dengan usaha hingga empat jam bayi itu berhasil dikeluarkan dari pipa, bahkan dinyatakan dalam keadaan sehat.

2. Bayi bertahan hidup setelah dikubur 24 jam

Lima kisah bayi ajaib selamat dari maut

Pada 2006 kisah luar biasa menyentak masyarakat sejagat. Bayi lelaki merah asal Brasil tidak diinginkan kelahirannya dikubur hidup-hidup dekat sarang trenggiling selama 24 jam sebelum akhirnya ditemukan oleh polisi.

Saat ditemukan polisi kepala bayi sudah sedikit keluar dari tanah. Pelaku penguburan yakni ibu biologis sang bayi bernama Lucinda Ferreira Guimarres. Para tetangga Guimarres curiga sebab perut perempuan itu kempes dan di bajunya banyak darah namun bayinya tidak terlihat. Mereka segera lapor polisi dan akhirnya ditemukan.

Awalnya polisi mengira dia tewas, namun ternyata bayi itu menangis setelah tanah dan kotoran lain dibersihkan dari mulutnya.

3. Bayi merah terlempar dari toilet kereta

Lima kisah bayi ajaib selamat dari maut

Toilet kereta di India mirip dengan ada di Indonesia. Setiap pembuangan langsung tercecer di tengah rel. Secara tidak sengaja seorang ibu melahirkan di jamban kereta menyebabkan bayi berkelamin perempuan itu terlempar dari kakus.

Perempuan bernama Rinku Debi Ray itu bepergian bersama suaminya dari rumah mereka ke Provinsi Bihar demi mempersiapkan jabang bayi bakal lahir diperkirakan beberapa hari kemudian. Di tengah perjalanan dengan kereta Ray mules dan ingin buang air besar. Saat mengejan di jamban secara cepat bayi dikandungannya ikut keluar dan langsung terlempar dari lubang kakus.

Ray histeris dan langsung berlari dari toilet lalu menarik rem mendadak. Kereta berhenti dia segera melompat dan mencari bayinya. Secara mengejutkan bayi itu masih hidup. Ray segera memeluk buah hatinya dan ibu anak itu langsung menuju rumah sakit terdekat.

4. Bayi masih hidup setelah terlempar dari lantai delapan

Lima kisah bayi ajaib selamat dari maut

Bayi lelaki baru lahir asal Amerika Serikat secara mengejutkan bertahan hidup setelah dibuang dari lantai delapan sebuah bangunan. Pelakunya tak lain ibunya sendiri.

Bayi itu selamat setelah jatuh di atas tumpukan kantong sampah. Untungnya tumpukan itu belum diambil petugas kebersihan sebab jika demikian ceritanya menjadi lain. Tak lama petugas kebersihan benar-benar datang dan mendapati bayi itu tengah bergerak-gerak tanpa mengeluarkan suara. Dia segera dibawa ke rumah sakit terdekat.

5. Bayi masih hidup meski ditembak di dada

Lima kisah bayi ajaib selamat dari maut

Pasangan di Argentina frustasi lantaran berpikir dunia bakal berakhir sebab pemanasan global. Mereka memikirkan nasib anak-anaknya kelak dan dirasa jalan terbaik untuk melepaskan mereka dari kesengsaraan yakni dengan membunuhnya.

Fransisco Lotero dan Miriam Coletti menembak anak mereka usia dua tahun di punggung dan bayi perempuan mereka usia tujuh bulan di dada. Lalu bunuh diri dengan menembak kepala mereka sendiri.

Polisi menemukan keluarga itu tiga hari kemudian. Aparat mendapati Lotero, Coletti, dan balita mereka telah tewas. Namun ajaib, si bayi bertahan. Dadanya masih turun naik menandakan masih ada pernafasan. Dia segera dilarikan ke rumah sakit dan akhirnya kondisinya membaik. Hingga kini bayi perempuan itu sangat sehat.


s

Obama putuskan persenjatai pemberontak Suriah

MERDEKA.COM Gedung Putih kemarin menyatakan akan memberikan bantuan militer bagi kelompok oposisi Suriah setelah menyimpulkan bahwa rezi... thumbnail 1 summary
Obama putuskan persenjatai pemberontak Suriah
MERDEKA.COM Gedung Putih kemarin menyatakan akan memberikan bantuan militer bagi kelompok oposisi Suriah setelah menyimpulkan bahwa rezim Presiden Suriah Basyar al-Assad terbukti menggunakan senjata kimia terhadap warganya, di mana menurut Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama sudah melewati batas mengkhawatirkan.
Stasiun televisi Al Arabiya melaporkan, Jumat (14/6), pemerintahan Obama mengatakan pihaknya juga telah memberikan bukti kepada Rusia terkait adanya penggunaan senjata kimia di Suriah, dan bahwa masalah itu akan dibahas di pertemuan puncak G8 mendatang.
Gedung Putih kemarin menyatakan bahwa penggunaan senjata kimia telah melanggar norma-norma internasional dan dengan jelas telah melewati batas mengkhawatirkan.
"Kami telah menyiapkan banyak kemungkinan di Suriah. Kami akan membuat keputusan atas tindakan kami lebih lanjut dari waktu yang kami tentukan sendiri," kata Wakil Penasihat Keamanan Nasional, Benjamin Rhodes.
Sebelumnya, sebuah laporan dari surat kabar the New York Times mengatakan para ahli intelijen Amerika dan Eropa menyimpulkan bahwa tentara Basyar al-Assad telah menggunakan senjata kimia terhadap warganya.
"Komunitas intelijen menilai bahwa rezim Assad telah menggunakan senjata kimia dalam skala kecil terhadap oposisi selama beberapa kali dalam setahun terakhir ini," tulis laporan koran the Times, mengutip sebuah memorandum internal yang beredar di dalam pemerintah Obama.
Pada April lalu Obama mengatakan bahwa ada bukti penggunaan gas Sarin di Suriah, tetapi tidak ada bukti yang cukup. "Dia sekarang percaya bahwa bukti itu tepat," tulis the Times, mengutip seorang pejabat Amerika tidak disebutkan namanya.
Memorandum itu menyatakan bahwa antara seratus dan 150 warga Suriah tewas dalam serangan senjata kimia dan para ahli memiliki keyakinan dalam penilaian mereka.
[fas]
x

Edward Snowden dilarang masuk Inggris

MERDEKA.COM  Pemerintah Inggris baru-baru ini mengeluarkan peringatan kepada maskapai penerbangan di seluruh dunia agar tidak mengizinkan... thumbnail 1 summary
Edward Snowden dilarang masuk InggrisMERDEKA.COM
 Pemerintah Inggris baru-baru ini mengeluarkan peringatan kepada maskapai penerbangan di seluruh dunia agar tidak mengizinkan Edward Snowden, yang membocorkan informasi rahasia program pengawasan pemerintah Amerika Serikat, untuk terbang ke Inggris.

Situs the Huffington Post melaporkan, Jumat (14/6), sebuah peringatan perjalanan lima hari lalu dikeluarkan Departemen Dalam Negeri Inggris menyebut agar maskapai menolak membawa Snowden lantaran lelaki 29 tahun itu kemungkinan besar akan ditolak masuk ke Inggris.

Kantor berita the Associated Press melihat sebuah foto yang memperlihatkan dokumen peringatan perjalanan itu diambil pada hari ini di bandara Thailand. Seorang diplomat Inggris menegaskan bahwa dokumen itu asli dan dikirim kepada seluruh maskapai penerbangan di seluruh dunia. Sebuah maskapai Thailand juga membenarkan peringatan itu telah dikeluarkan.

Pejabat tidak disebutkan namanya mengatakan peringatan itu dikeluarkan untuk penerbangan ke Inggris dan bagi maskapai yang ketahuan membawa Snowden akan didenda Rp 30 juta. Dia mengatakan Snowden dianggap oleh Departemen Dalam Negeri Inggris telah merugikan kepentingan umum.
Snowden empat hari lalu menyatakan bahwa dirinya adalah orang yang mengungkap dokumen-dokumen rahasia tentang program pengawasan Badan Keamanan Nasional Amerika (NSA), yang sebelumnya sempat ditulis surat kabar the Guardian dan the Washington Post. Dia saat ini diyakini berada di Hong Kong.
Peringatan penerbangan itu dikeluarkan oleh Risiko dan Penghubung Jaringan Luar Negeri, bagian dari Badan Perbatasan Inggris yang memiliki staf di beberapa negara dianggap sebagai titik utama transit yang akan mendokumentasikan penumpang.

Dokumen dengan nama 'RALON Carrier Alert 15/13' itu terdapat foto Snowden dan memberikan tanggal kelahiran serta nomor paspor dia. Dikatakan di dokumen itu, 'Jika orang ini mencoba melakukan perjalanan ke Inggris maka maskapai penerbangan harus menolak dia. Bagi maskapai penerbangan yang membawa dia dapat dikenakan denda'.
[fas]
d

Thursday, June 13, 2013

Kata Kata Gombal KOCAK

Kata Kata Gombal     Bercerita tentang hobi aku, aku suka menghabiskan waktu membaca komik... Tapi     Aku lebih suka menghabiskan sisa... thumbnail 1 summary
Kata Kata Gombal

    Bercerita tentang hobi aku, aku suka menghabiskan waktu membaca komik... Tapi
    Aku lebih suka menghabiskan sisa hidup brsmamamu


Otakku seperti panggung dan lantai dansa karena kamu menari-nari terus di fikiranku

    Kalau di sekolah ada plang "Jagalah kebersihan" ,kalau di hati aku sih "Jagalah Kesetiaan"


Di toilet perempuan....
Benny: Toiletnya penuh amat
Naya: woi! dasar goblok, disini toilet perempuan
Benny: Kamu enggak pernah sekolah ya?...
Naya: maksud kamu?
Benny: guru KWN ku selalu mengajarkan, meskipun kita berbeda-beda tetapi kita tetap satu.
#Bhineka Tunggal Ika

    Cowok: Aku udah dapet SIM dari orang tua kamu
    Cewek: SIM apa sih sayang? aku ga ngerti?
    Cowok: SIM (Surat Izin Mencintaimu) sayang..


Kamu tau gak bedanya ikan sama kamu
Kalo ikan: dia gak bisa hidup tanpa air
Kalo kamu: aku gak bisa hdup tanpa kamu :nyengir

    Pasien RS Jiwa beli makanan di KFC.
    Pembeli: Mbak, nasi ayam 1 porsi dibungkus ya...
    Pelayan: Iya Mas...
    Pembeli: Tapi tolong nasi dan ayamnya dipisah ya Mbak..
    Pelayan: Kenapa Mas...?
    Pembeli: Takut nasinya dimakan ayam...


Cowok: Sayang kamu tau candi borobudur gak?
Cewek: Tau lah, emang kenapa sayang?
Cowok: Terus kamu tau gak samudra hindia?
Cewek: Emang kenapa sih?
Cowok: Tapi kamu gak tau kan Kalok aku tu sayang banget sama kamu..

    Kamu tau gak persamaan kamu dengan kaki aku?
    sama-sama bikin aku gak bisa melangkah kalo kehilangan.


Benny: nay kata orang-orang api itu panas
Naya: ya iyalah ben..
Benny: tapi ada yang lebih panas lagi nay
Naya: apaan itu ben?
Benny: kobaran cinta aku nay...
Naya: hiks.. hiks..

    Kalo kamu ngambek aku juga ngambek, kalo kamu sedih aku juga sedih, Kalo kamu jelek aku juga jelek, Kalo kamu laper aku juga laper, Kalo kamu happy aku juga happy,
    Kalo kamu gila aku akan lari wkwkwkwkkwkwk.....


Cowok: kamu itu gak sopan banget seh..
Cewek: Loh kok gitu sih?
Cowok: yaa iyalah, soalnya kamu dah bolak balik kluar masuk hatiku

    Kamu emang murah senyum, tapi senyum kamu sama sekali nggak murahan.


Aku sukanya sih apel dibanding anggur, makanya aku suka ngapelin kamu daripada nganggurin kamu.

    Aneh, setiap kali aku googling ‘cantik+manis’ kok keluarnya nama kamu semua sih.


Pantes bikin kopi gak manis, orang gulanya ada di senyum kamu.

    Pak polisi, daripada anda memborgol lengan saya, lebih baik borgol jari manis saya.


Mau liat foto ronsen aku gak? Ada tulang rusuk kamu yang ilang loooh.

    Suka males deh kalo udah sore gini. Males ngelupain kamu.


Tau gak di warung padang apa yang paling enak? PADANGin wajah kamu terus.

    Sekali-kali kita makan siang bareng yuk, aku juga mau tau malaikat itu makannya apa.


Makan siang bareng yuk? | Gak ah. Aku mau nya makin sayang bareng.

    Makan siang itu setiap jam 12. Kalo mikirin kamu itu setiap jam tanpa batas.


Mbak, tadi saya pesan sayur asam manis, kok yang dianterin malah senyum manis?

    Makan siang tanpa desert kurang pas kayaknya. Mana senyummu?


Tuhan suka pamer, ya? Makanya Dia ciptain kamu, bukti Dia bisa buat sesuatu yang sempurna.

    Persamaan kamu dan skripsi adalah skripsi itu tugas akhir, kamu pasangan terakhir.


Ngapain sih belajar reaksi kimia, mending belajar reaksi kamu pas aku nyatain cinta.

    Bang, sendal jepit aja berpasangan, masa kita nggak bisa?


Kalau kuliah butuh skripsi, kalo kita cuma perlu resepsi.

    Neng kamu sama deh kayak warteg, sederhana tapi berkualitas.


Aku sudah siap kalo Senin harus bangun pagi, apalagi bangun rumah tangga sama kamu.

    Aku nggak sedih besok hari Senin, aku sedihnya kalo besok nggak ketemu kamu.


Hari minggu itu weekend, tapi kalau cinta kita will never end.

    Buat aku, semua hari itu selasa. SELASA ada di sulga kalo baleng kamu.


Aku setuju-setuju aja kok kalo harga BBM makin mahal asalkan senyum kamu tetep murah sama aku.

    Berulang tahun memang indah. Akan tetapi lebih indah jika berulang kali bersamamu.


I'm on my mission to hate you. my mission's name is : MISSION IMPOSSIBLE.

    Cintaku ke kamu tuh kaya kecoa. Ga punah dimakan zaman.


Aku bakalan berenti cinta sama kamu kalo gajah udah bisa terbang sendiri.

    Daripada daftar jadi Boyband mending aku daftar jadi Boyfriend kamu aja.


Enak ya jadi kamu, kalo mau liat bidadari tinggal liat di kaca.

    Cintaku ke kamu tuh kaya utang, awalnya kecil, didiemin tau-tau gede sendiri.


Aku tuh paling gak bisa bernafas kalo: 1. Nutup hidung. 2. Gak ada kamu.

    Aku sayang kamu cuma 1%. 1% lebih banyak dari yang aku mampu.


Salut deh sama kamu! Gak cuma punya jari manis, tapi wajahnya juga manis.

    Jalan nyebrang, kakinya kaku. Maukah abang, menjadi imam-ku?


Saya pelupa, kebanyakan inget kamu sih.

    Tau gak beda kamu sama hantu? Kalau hantu itu kolor ijo, kalau kamu colour my life.


Kalo jadi wakil rakyat aku pasti gagal. Gimana mau mikirin rakyat kalo yang selalu ada di pikiranku cuma kamu?

    Aku ga mau jadi wakil rakyat, aku maunya jadi wali murid yang ngambil raport anak kita besok.


Ayah kamu gak usah jadi wakil rakyat, yang penting jadi walimu di pernikahan kita.

    Negara mau berantakan kayak apa kalo kamu udah senyum, semuanya juga jadi indah.


Kamu anggota DPD ya? Pasti utusan daerah Khayangan dan sekitarnya.

    Kalo aku kirim KPK ke rumahmu, jangan takut ya! Itu Komisi Pertunangan Kita.


Aku bukan wakil rakyat makanya kalo aku bilang 'aku cinta kamu' itu bukan omong kosong.

    Kamu anggota DPR ya? kalo jadi anggota keluarga papaku mau?


Neng itu kayak MA deh, eh tapi bukan "Mahkamah Agung", melainkan "Milik Abang".

    Malem Jumat lewatin kuburan, takut ketemu setan. Kalo lewatin rumah kamu, takut ngga pengen pulang.


Kalau vampire itu hisap darah, kalau kamu itu hisap semua perhatianku.

    Orang bilang genderuwo itu besar, tapi sesesungguhnya lebih besar lagi cintaku padamu.


Kata Kata Gombal

Kalau jelangkungnya kaya kamu, dateng aku jemput, pulang aku anter deh.

    Aku ngirim tuyul ke rumah kamu bukan untuk ngambil uang kamu, tapi buat nyuri hati kamu.


Sehoror-horornya film horor lebih horor lagi kalo aku ngeliat kamu sama orang lain.

    Tangan kanan aku cuma mau salaman sama penghulu yang pengantinnya kamu.


Ada 2 awalan yang membuatku berseri-seri: 1) awal bulan saat gajian, 2) awal kenalan sama kamu.

    Jodoh emang di tangan Tuhan, tapi masa depanku ya di tangan kamu.


Tangan aku nakal banget nih, tiap ketemu kamu pengennya ngegandeng tangan kamu gitu.

    1,1 aku sayang ibu. 2,2 jg sayang ayah. 3,3 sayang adik-kakak. 1,2,3 aku sayang kamu.


Tau gak alasan Tuhan menciptakan celah di tangan manusia? Biar aku dan kamu bisa saling bergandengan.

    Jagain kaki kaki kamu yah, aku ga mau surga buat anak-anak kita nanti rusak.


Jodoh itu di tangan Tuhan, makanya aku mau ngambil kamu dari tangan-Nya.

    Kaki aku memang kecil. Tapi cukup kuat buat nanggung beban keluarga kita nanti.


Duh bete deh sama kaki aku.. bawaanya pengen ngapelin kamu terus

    Setiap bareng kamu rasanya kaki ini pengen melangkah ke jenjang pernikahan.


Kamu tau persamaan kamu dengan kakiku? sama-sama bikin aku gak bisa melangkah kalo kehilangan.

    Aku rela dijuluki si Panjang Tangan, asalkan aku bisa mencuri hatimu.


Jodoh emang di tangan Tuhan, di tangan aku cuma ada handphone buat hubungin kamu.

    Yang bikin kamu kurang sempurna cuma 1. Di jari manis tangan kamu belum ada cincin dari aku.


Kamu udah ga perlu kasih aku bunga, karena setiap malam kamu udah jadi bunga tidurku.

    Tidur cukup tuh baik untuk kesehatan, kalo kamu baik untuk dijadiin istri abang.


Kamu kalo bangun tidur jangan buru-buru, takutnya masih nyangkut di mimpi aku.

    Aku ngga perlu tidur pake bantal guling, cukup sama kamu aja.


If I have to describe love in three letter, it must be Y O U.

    I should write "Authorized Only" in my heart so only you that can enter my heart.


Nanti kalo ulang tahun, kasih aku pita aja. Kamunya udah keitung hadiah kok buatku.

    Biarin deh XL selangkah lebih maju, aku maunya melangkah bersama kamu aja.


Kamu emang murah senyum, tapi senyum kamu sama sekali nggak murahan.

    Mama kamu ngidam hansaplast ya? soalnya kamu telah menutup luka dihatiku.


Dulu Mama kamu ngidam Paramex ya? Kok begitu lihat kamu, pusingku langsung hilang.

    Jurusan: Hukum | Spesialisasi: Memenjarakan dirimu untuk hidup bersamaku.


Jangan heran kenapa aku masih ngejar-ngejar kamu, orang-orang kan bilang kalau mimpi itu harus dikejar. - See more at: http://www.penchenk.com/2012/03/kata-kata-gombal.html#sthash.uqLBsMaY.dpufc

Wednesday, June 12, 2013

Keutamaan shadaqah

Keutamaan shadaqah di sisi Allah Ta’ala itu sangat agung sekali dan pahalanya pun demikian besar. Allah Ta’ala berfirman: مَّن ذَا الَّ... thumbnail 1 summary
Keutamaan shadaqah di sisi Allah Ta’ala itu sangat agung sekali dan pahalanya pun demikian besar. Allah Ta’ala berfirman:

مَّن ذَا الَّذِي يُقْرِضُ اللَّهَ قَرْضًا حَسَنًا فَيُضَاعِفَهُ لَهُ أَضْعَافًا كَثِيرَةً

“Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik (menafkahkan harta-nya di jalan Allah), maka Allah akan melipat-gandakan pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak...” [Al-Baqarah: 245]
Dan dalam kitab ash-Shahiihain disebutkan dari Abu Hurairah Radhiyallahu 'anhu, dia berkata, Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda:

مَنْ تَصَدَّقَ بِعَدْلِ تَمْرَةٍ مِنْ كَسْبٍ طَيِّبٍ وَلاَ يَقْبَلُ اللهُ إِلاَّ الطَّيِّبَ، وَإِنَّ اللهَ يَتَقَبَّلُهَا بِيَمِينِهِ ثُمَّ يُرَبِّيهَا لِصَاحِبِهِ كَمَا يُرَبِّي أَحَدُكُمْ فَلُوَّهُ حَتَّى تَكُونَ مِثْلَ الْجَبَلِ.

“Barangsiapa bershadaqah senilai biji kurma dari hasil usaha yang baik, dan Allah tidak akan menerima kecuali yang baik, maka sesungguhnya Allah akan menerimanya dengan tangan kanan-Nya, untuk kemudian Dia kembangkan bagi pelakunya sebagaimana salah seorang di antara kalian memelihara anak kuda sehingga menjadi seperti gunung (besar dan kuat).” [1]
Ketahuilah -semoga Allah memberimu jalan petunjuk untuk mentaati-Nya- bahwa umat ma-nusia akan berdiri pada hari Penghimpunan di alam mahsyar di bawah terik matahari yang sangat panas, di mana matahari sangat dekat sekali dengan kepala, hari pun sangat panjang, di mana satu hari sama dengan seribu tahun berdasarkan hitungan kalian, dengan berbagai kejadian yang dahsyat, juga hal-hal yang mengerikan, menakutkan, lagi mengkhawatirkan.

Seandainya engkau mengetahui hari Kiamat dengan berbagai kejadiannya,
Pastilah engkau akan lari menjauh dari keluarga dan juga dari tempat tinggal.
Hari yang begitu panas yang panasnya mengelilingi semua
Makhluk, sehingga tersebar luar dengan kejadiannya yang luar biasa.
Hari di mana langit pecah dengan kejadiannya,
Dan anak-anak pun menjadi beruban.

Pada hari yang menakutkan itu, engkau akan melihat orang-orang yang bershadaqah berdiri di bawah naungan shadaqah-shadaqah yang pernah mereka keluarkan di dunia. Telah diriwayatkan oleh Imam Ahmad rahimahullah dengan sanad yang shahih:

عَنْ يَزِيدِ بْنِ أَبِي حَبِيبٍ يُحَدِّثُ أَنَّ أَبَا الْخَيْرِ حَدَّثَهُ أَنَّهُ سَمِعَ عُقْبَةَ بْنِ عَامِرٍ يَقُولُ سَمِعْتُ رَسُـولَ اللهِ يَقُولُ: كُلُّ امْرِئٍ فِـي ظِلِّ صَدَقَتِهِ حَتَّى يُفْصَلَ بَيْنَ النَّاسِ.

“Dari Yazid bin Abu Habib, dia memberi-tahu bahwa Abu al-Khair telah menyampai-kan kepadanya bahwa dia pernah mendengar ‘Uqbah bin ‘Amir Radhiyallahu 'anhu, dia berkata, aku pernah mendengar Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda, ‘Setiap orang berada di bawah naungan sha-daqahnya sehingga diadili di antara umat manusia.’”
Yazid mengatakan, “Tidak ada satu hari pun berlalu dari Abu Khair, melainkan dia selalu bershadaqah meski hanya dengan sepotong kue, bawang, atau yang lainnya.” [2]
Dan dalam riwayat Ibnu Khuzaimah disebutkan:

ظِلُّ الْمُؤْمِنِ يَوْمَ الْقِيَمَةِ صَدَقَتُهُ.

“Naungan orang mukmin pada hari Kiamat kelak adalah shadaqahnya.” [3]
Dan menurut riwayat ath-Thabrani dan al-Baihaqi, dari ‘Uqbah bin ‘Amir Radhiyallahu 'anhu, dia berkata, Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda, “Sesungguhnya shadaqah itu dapat memadamkan panas kuburan dari penghuninya. Dan sesungguhnya orang mukmin pada hari Kiamat kelak akan bernaung di bawah naungan shadaqahnya.” [4]
‘Umar bin al-Khaththab Radhiyallahu 'anhu mengatakan, “Pernah dikatakan kepadaku bahwa seluruh amal perbuatan akan merasa bangga sehingga shada-qah akan berkata, ‘Aku yang lebih utama dari kalian.’” [5]
Ini salah satu bagian dari keutamaan shadaqah pada setiap harinya. Sedangkan shadaqah pada hari Jum’at memiliki keutamaan khusus dari hari-hari lainnya.
Telah diriwayatkan oleh Imam ‘Abdurrazzaq ash-Shan’ani rahimahullah dari Imam Sufyan ats-Tsauri, dari Mansur, dari Mujahid, dari Ibnu ‘Abbas Radhiyallahu 'anhuma, dia berkata, Abu Hurairah dan Ka’ab pernah berkumpul. Lalu Abu Hurairah Radhiyallahu 'anhu berkata, “Sesungguhnya pada hari Jum’at itu terdapat satu waktu yang tidaklah seorang muslim bertepatan dengannya dalam keadaan memohon kebaikan kepada Allah Ta’ala melainkan Dia akan men-datangkan kebaikan itu kepadanya.”
Maka Ka’ab Radhiyallahu 'anhu berkata, “Maukah engkau aku beritahu kepadamu tentang hari Jum’at? Jika hari Jum’at tiba, maka langit, bumi, daratan, lautan, pohon, lembah, air, dan makhluk secara keseluruhan akan panik, kecuali anak Adam (umat manusia) dan syaitan. Dan para Malaikat berkeliling mengitari pintu-pintu masjid untuk mencatat orang-orang yang datang berurutan. Dan jika khatib telah naik mimbar, maka mereka pun menutup buku lembaran-lembaran mereka.
Dan merupakan kewajiban bagi setiap orang yang sudah baligh untuk mandi seperti mandi janabah. Dan tidak ada matahari yang terbit dan terbenam pada suatu hari yang lebih afdhal dari hari Jum’at, dan shadaqah pada hari itu lebih agung daripada hari-hari lainnya.”
Ibnu ‘Abbas Radhiyallahu 'anhuma mengatakan, “Ini Hadits Abu Hurairah dan Ka’ab. Saya sendiri berpendapat, ‘Jika keluarganya memiliki minyak wangi, maka hendaklah dia memakainya pada hari itu.’”[6]
Ibnul Qayyim rahimahullah mengatakan, “Sesungguhnya shadaqah pada hari Jum’at itu memiliki kelebihan dari hari-hari lainnya. Shadaqah pada hari itu dibandingkan dengan hari-hari lainnya dalam sepekan, seperti shadaqah pada bulan Ramadhan jika dibandingkan dengan seluruh bulan lainnya.” [7]
Lebih lanjut, Ibnul Qayyim juga mengatakan, “Aku pernah menyaksikan Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah, semoga Allah menyucikan ruhnya, jika berangkat menunaikan shalat Jum’at membawa apa yang terdapat di rumahnya, baik itu roti atau yang lainnya untuk dia shadaqahkan selama dalam perjalanannya itu secara sembunyi-sembunyi.”
Aku pun, lanjut Ibnul Qayyim, pernah mendengarnya mengatakan, “Jika Allah telah memerintahkan kepada kita untuk bershadaqah di hadapan seruan Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam, maka shadaqah di hadapan seruan Allah Ta’ala jelas lebih afdhal dan lebih utama fadhilahnya.”[8] 
_________________________
[1]. Shahih: Diriwayatkan oleh al-Bukhari (no. 1410 dan 7430) dan Muslim (no. 1014).
[2]. Shahih: Diriwayatkan oleh Imam Ahmad (IV/148) dengan sanad yang shahih dan dinilai shahih oleh al-Albani di dalam kitab Shahiih at-Targhiib (no. 872).
[3]. Hasan: Diriwayatkan oleh Ibnu Khuzaimah dan dinilai shahih oleh al-Albani di dalam kitab Shahiih at-Targhiib (no. 872).
[4]. Hasan: Diriwayatkan oleh ath-Thabrani di dalam kitab al-Kabiir, dan al-Baihaqi dan dinilai hasan oleh al-Albani di dalam kitab Shahiih at-Targhiib (no. 873).
[5]. Hasan: Dinilai shahih oleh al-Hakim yang disepakati oleh adz-Dzahabi (I/416). Dan al-Albani di dalam kitab Shahiih at-Targhiib (no. 878).
[6]. Shahih: Diriwayatkan oleh ‘Abdurrazzaq (no. 5558), disebutkan oleh Ibnul Qayyim di dalam kitab Zaadul Ma’aad (I/407) dari Ahmad Ibnu Zuhair bin Harb, “Ayahku memberitahu kami, ia berkata, “Jarir memberitahu kami dari Manshur.”
[7]. Zaadul Ma’aad (I/407).
[8]. Zaadul Ma’aad (I/407).
 
z

jika Tuhan ingin kemarinmu sempurna, Dia tak perlu ciptakan hari ini. [Bijak ]

  Terkadang, kamu berusaha menghindari sesuatu, bukan berarti kamu membencinya. Kamu menginginkannya tapi kamu tahu bahwa itu salah. ... thumbnail 1 summary
 
Terkadang, kamu berusaha
menghindari sesuatu, bukan berarti
kamu membencinya. Kamu
menginginkannya tapi kamu tahu
bahwa itu salah.
.
Jika kemarin tak berakhir seperti yg
kamu inginkan, ingatlah: jika Tuhan
ingin kemarinmu sempurna, Dia tak
perlu ciptakan hari ini.
.
Follow fb adm#Engman ryadi.thank for all
lover
z

Sepuluh Langkah Menjemput Rezeki

Banyak jalan yang bisa ditempuh untuk menjemput rezeki. Berikut sepuluh diantaranya.. 1. Taqwa “Barangsiapa yang bertaqwa kepada Allah n... thumbnail 1 summary

Banyak jalan yang bisa ditempuh untuk menjemput rezeki. Berikut sepuluh diantaranya..


1. Taqwa
“Barangsiapa yang bertaqwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan jalan keluar baginya. Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya,” (QS ath-Thalaq: 2-3).

2. Tawakal
Nabi s.a.w. bersabda: “Seandainya kamu bertawakal kepada Allah dengan sebenar-benar tawakal, nescaya kamu diberi rezeki seperti burung diberi rezeki, ia pagi hari lapar dan petang hari telah kenyang.” (Riwayat Ahmad, at-Tirmizi, Ibnu Majah, Ibnu Hibban, al-Hakim dari Umar bin al-Khattab r.a.)

3. Shalat
Firman Allah dalam hadis qudsi: “Wahai anak Adam, jangan sekali-kali engkau malas mengerjakan empat rakaat pada waktu permulaan siang (solat Dhuha), nanti pasti akan Aku cukupkan keperluanmu pada petang harinya." (Riwayat al-Hakim dan Thabrani)

4. Istighfar
"Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirim-kan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu dan mengadakan untukmu ke-bun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai" (QS Nuh: 10-12).

“Barangsiapa memperbanyak istighfar (mohon ampun kepada Allah), niscaya Allah menjadikan untuk setiap kesedihannya jalan keluar dan untuk setiap kesempitannya kelapangan, dan Allah akan memberinya rezeki (yang halal) dari arah yang tiada disangka-sangka,” (HR Ahmad, Abu Dawud, an-Nasa’i, Ibnu Majah dan al-Hakim).

5. Silaturahmi
Imam Bukhari meriwayatkan bahwa Rasulullah saw bersabda, “Siapa yang senang untuk dilapangkan rezekinya dan diakhirkan ajalnya (dipanjangkan umurnya), hendaknyalah ia menyambung (tali) silaturahim.”

6. Sedekah
Sabda Nabi s.a.w.: “Tidaklah kamu diberi pertolongan dan diberi rezeki melainkan kerana orang-orang lemah di kalangan kamu.” (Riwayat Bukhari)

7. Berbuat Kebaikan
"Barangsiapa yang datang dengan (membawa) kebaikan, maka baginya (pahala) yang lebih baik daripada kebaikannya itu; dan barangsiapa yang datang dengan (membawa) kejahatan, maka tidaklah diberi pembalasan kepada orang-orang yang telah mengerjakan kejahatan itu, melainkan (seimbang) dengan apa yang dahulu mereka kerjakan." (QS Alqashash:84)

Nabi bersabda: Sesungguhnya Allah tdk akan zalim pd hambanya yg berbuat kebaikan.Dia akan dibalas dengan diberi rezeki di dunia dan akan dibalas dengan pahala di akhirat.(HR. Ahmad)

8. Berdagang
Dan Nabi SAW bersabda: “Berniagalah, karena sembilan dari sepuluh pintu rezeki itu ada dalam perniagaan” (Riwayat Ahmad)

9. Bangun Pagi
Fatimah (putri Rasulullah) berkata bahwa saat Rasulullah ( S.A.W.) melihatnya masih terlentang di tempat tidurnya di pagi hari, beliau (S.A.W.) mengatakan kepadanya, "Putriku, bangunlah dan saksikanlah kemurahan-hati Tuhanmu, dan janganlah menjadi seperti kebanyakan orang. Allah membagikan rezeki setiap harinya pada waktu antara mulainya subuh sampai terbitnya matahari. ( H.R. Al-Baihaqi)

Aisyah juga meceritakan sebuah hadits yang hampir sama maknanya, yang mana Rasulullah (S.A.W.) bersabda, "Bangunlah pagi-pagi untuk mencari rezekimu dan melakukan tugasmu, karena hal itu membawa berkah dan kesuksesan. (H.R. At-Tabarani)

10. Bersyukur
“Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih”. (QS Ibrahim:7) a

Penghapus Dosa

Diriwayatkan dari Abu Said Al-Khudri dan Abu Hurairah RA, bahwa keduanya mendengar Rasulullah SAW bersabda: "Musibah apa saja yang m... thumbnail 1 summary
Diriwayatkan dari Abu Said Al-Khudri dan Abu Hurairah RA, bahwa keduanya mendengar Rasulullah SAW bersabda: "Musibah apa saja yang menimpa seorang mu`min, baik penyakit kronis, kepayahan, penyakit biasa, maupun kesedihan, bahkan kegelisahan, maka Allah akan menghapus dosa-dosanya." (HR. Muslim)
z

Tahukah kalian siapakah orang yang bangrut itu?

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam bersabda :“Tahukah kalian siapakah orang yang bangr... thumbnail 1 summary
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam bersabda :“Tahukah kalian siapakah orang yang bangrut itu??? Para Sahabat Rasulullah Berkata :”Orang yang bangrut itu adalah orang diantara kami yang tidak memiliki harta walau sedikit.

Rasulullah Shallallahu Alaihi wa Sallam menjawab:“Sesungguhnya orang yang bangrut dari kalangan umatku adalah orang yang datang pada hari kiamat dengan membawa ganjaran ibadah, shalat,shaum dan zakat. Namun ia ternyata juga datang membawa dosa karena mencaci orang lain,memfitnah orang lain,memakan harta orang lain,merampas hak orang lain,yang pada akhirnya kebaikan-kebaikannya diberikan kepada orang yang didzaliminya itu.Jika amal kebaikannya sudah habis sebelum orang itu bisa membayar kesalahan yang telah dilakukannya,maka kesalahan dan dosa orang-orang yang disakitinya,didzaliminya,dirampasnya,dihinanya,difitnahnya,akan diambil dan ditimpakan kepadanya,,setelah itu ia dilemparkan kedalam neraka.”(HR.Muslim).
z

Doa Kami

Aamiin-kan doa ini: Ya Allah, jadikan keluarga kami sakinah, mawaaddah, warahmah. Penuh cinta, sayang dan berkahmu wahai pemilik cinta ... thumbnail 1 summary
Aamiin-kan doa ini:

Ya Allah, jadikan keluarga kami sakinah, mawaaddah, warahmah. Penuh cinta, sayang dan berkahmu wahai pemilik cinta dan kasih sayang. Wahai pemilik ka'bah nan indah. Ya Allah, jadikan keturunan kami anak-anak yang soleh, manusia-manusia yang unggul yang akan mensyiarkan agamamu yang indah, berguna juga bagi bangsa dan negara. bukan keturunan yang melow, lebay dan tidak tahu visi dan misi dalam hidupnya.

Follow twitter: @kutipanhikmah
a

Tidak ada shalat yang lebih berat bagi orang-orang munafik daripada shalat subuh dan isya

Rasulullah saw. bersabda, “Tidak ada shalat yang lebih berat bagi orang-orang munafik daripada shalat subuh dan isya. Jika mereka mengeta... thumbnail 1 summary
Rasulullah saw. bersabda, “Tidak ada shalat yang lebih berat bagi orang-orang munafik daripada shalat subuh dan isya. Jika mereka mengetahui apa yang terdapat dalam kedua shalat itu, mereka pasti pergi melaksanakannya meski dengan merangkak.” (HR Bukhari)

Shalat isya akan menjadi beban bagi sebagian orang, karena berada pada saat ia mulai merasakan kantuk. Apalagi jika makan malam pada waktu shalat isya atau sesaat sebelumnya. Karena itu, setelah makan malam bau mulut membius otak, tubuh merasa nyaman dan kelopak mata terasa berat, kemudian kenyamanan itu membuat mengantuk. Sehingga timbul rasa malas untuk pergi melaksanakan shalat isya.

Jika kita merasakan kantuk, segeralah berdiri, berwudhu dan pergi melaksanakan shalat. Hal itu lebih baik bagi jiwa dan tubuh. Di antara manfaat tidak langsung tidur setelah makan adalah sistem pencernaan akan bekerja secara perlahan. Hal itu akan mencegah penyakit-penyakit yang disebabkan buruknya pencernaan.

MARILAH kita dirikan sholat Isya dan mensyukuri nikmat-nikmat Allah subhaanahu wata’aalaa yang tak terhitung banyaknya. Semoga kita termasuk hambaNya yang pandai bersyukur, aamiin yaa rabbal aa’lamiin
z

ANGGOTA TUBUH YANG PALING BERBAHAYA

Taukah Kamu.. Anggota Tubuh yang paling berbahaya ?? Lembek dan Tidak Bertulang... dan dialah "LIDAH"... Oleh sebab itu Li... thumbnail 1 summary

http://socialmeep.com/wp-content/uploads/2013/03/stop.jpg
Taukah Kamu..
Anggota Tubuh yang paling berbahaya ??

Lembek dan Tidak Bertulang... dan dialah "LIDAH"...

Oleh sebab itu Lidah diTaruh diTempat yang Sangat Aman..

DiPAGAR dengan GIGI... Di LEM dengan BIBIR..
Meskipun Sudah DiPagar dan diLem sekalipun.. Lidah Mampu Menjelma menjadi bagian yang lain..

Mampu Menjadi Tangan Sehingga menulis Status yang Tidak Baik..

Mampu Menjadi Mata yang memandangi dengan Penuh Kebencian..

Mempu Menjadi kaki sehingga menendang orang yang tidak salah..
dan lain sebagainya..

Betapa Sulit untuk Menjaganya... Bagaimana Tidak...!!
Tangan, Kaki, Hidung, Mata, Telinga Jika melakukan Kesalahan Lebih Mudah untuk Di OBATI...

Tetapi Tidak dengan LIDAH...!!
Sekali menyakiti seseorang akan Sampai diHATInya Hingga terasa sakit yang Berkepanjangan dan tidak ada Obatnya..

Mari kita sejenak Merenung.. untuk selalu Menjaga LIDAH kita agar terhindar dari DOSA...

Jika seseorang Tidak Bisa Berkata Baik.. Maka Lebih Baik DIAM.. karena itu LEBIH BAIK..!!

"Semoga Kita Termasuk Orang2 yang di Mudahkan untuk Menjaga Lidah.. supaya Terhindar dari Perbuatan Dosa Menyakiti Orang Lain.. dan Terhindar dari PanasnyaAPI NERAKA..

"Aamiin"

LIKE jika kamu Setuju SHARE untuk berbagi sesama
z

Anak yang Mengeraskan Suaranya di Masjid [Kisah]

Seorang imam masjid mengisahkan.. Ada seorang anak kecil yang umurnya blm mencpai 10 thn. Dia selalu menjalankan shalat berjamaah di m... thumbnail 1 summary

http://iannnews.com/media/news/anak-teriak.jpg
Seorang imam masjid mengisahkan..
Ada seorang anak kecil yang umurnya blm mencpai 10 thn. Dia selalu menjalankan shalat berjamaah di masjid, dan selalunya berusaha menempati shaf plg depan. Anak itu biasa mengeraskansuara saat shalat, terutama tatkala saya selesai membaca al-fatihah, si anak membaca “aamiin” dengan suara sangat keras.
Suatu kali, saya ingin menasihati anak ini agar merubah kebiasaannya. Akan tetapi setiap kali saya selesai shalat dan berdzikir anak itu telah pergi, saya tidak sempat berbicara dengannya.
Hingga suatu kali, setelah selesai shalat saya langsung memegang tangan anak itu sebelum ia pergi. Lalu saya bertanya, “Nak, mengapa kamu sering berteriak keras sewaktu shalat?”
Anak itu menjawab : Rumah saya dekat dengan masjid, tapi ayah tidak pernah ke masjid sama sekali.Saya mengeraskan suara agar ayahmendengar suaraku melalui loudspeaker masjid. Dengan begitu ayah tahu bahwa saya shalat di masjid. Saya berharap ayah segera menyusul ke masjid setelah mendengar suara saya.
Imam tsb melanjutkan ceritanya, “Betapa merinding bulu kudukku ketika mendengar jawaban anak ini. Maka saya bersepakat dengan sebagian jamaah untuk mengunjungi ayah dari anak tersebut untuk memberikan nasihat dan menceritakan apa yangdilakukan anaknya di masjid.
Hingga akhirnya sang ayah bisa tertib menjalankan shalat jamaah di masjid, Allahu akbar walillahilhamd

Sumber : Majalah Qiblati
z

Ternyata Orang Amerika Benci Justin Bieber

CLEAR.CO.ID - Sebuah polling dilakukan mengenai Justin Bieber di mata orang Amerika ternyata menuai hasil yang mengejutkan. Pelantun te... thumbnail 1 summary

http://www.billboard.com/bbcom/photos/stylus//2652549-justin-bieber-angry-617-409.jpg
CLEAR.CO.ID - Sebuah polling dilakukan mengenai Justin Bieber di mata orang Amerika ternyata menuai hasil yang mengejutkan. Pelantun tembang Beauty and The Beast ini sangat dibenci di sana.
Kesuksesan yang mendunia tak menjadi jaminan bagi Justin Bieber. Polling yang dilakukan oleh Public Policy Polling ini menunjukkan bahwa banyak yang tidak menyukai Bieber. Survei ini dilakukan di seluruh Amerika pada 6 dan 7 Mei dengan 571 pemilih.

Bisa jadi kontroversial yang dilakukan oleh Justin sepanjang tahun 2013 ini membuat dia dibenci. Banyak ulah yang dilakukan oleh Bieber, mulai dari telat lama saat datang ke konsernya hingga penemuan narkoba di bus turnya yang saat ini masih menjadi penyelidikan.

Justin Bieber Kalah oleh Adele

Sementara itu artis yang paling disukai oleh warga Amerika adalah Adele. Penyanyi asal Inggris ini mendapat hati di Amerika dan bersaing ketat dengan Taylor Swift juga.
(nme/faj)
s

Terima kasih ya Allah

  Terima kasih ya Allah.. Terima kasih Kau berikah kami sehat, Terima kasih Kau berikah kami iman, Terima kasih Kau berikah kami Islam... thumbnail 1 summary
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhWsrQa7ASZhk74Xmd_szOdrBzYPn61YCcdMruyONEkwqa98PjAm3M16sE6O1yjxZv7ZmcZh8EyFNGHjxF2leVhgG6wMTECHtLJYjcHeZvD1ByAllv7DRjlfdqG2Ht5T6xZXE_F9GfCo3c/s1600/alhamdulilah-300x225.jpg 
Terima kasih ya Allah..
Terima kasih Kau berikah kami sehat,
Terima kasih Kau berikah kami iman,
Terima kasih Kau berikah kami Islam.

Terima kasih Kau berikah kami hiburan dan perlengkapan hidup,
Anak yg qurrota a'yun, Tempat tinggal, kendaraan, pangkat, jabatan, aktifitas..

Kami mohon ampun ya Allah..
Sampai saat ini belum bersyukur kepada-Mu dengan baik..
Kami belum beribadah kepada-Mu dengan sebenarnya, ya Allah,
Bahkan selalu malas beribadah kepada-Mu.
Padahal nikmat-Mu selalu bertambah.

Kemarin masih naik angkot, sekarang sudah naik motor,
Kemarin masih naik motor, sekarang sudah naik mobil,
Tapi ibadah kami tidak bertambah..

Ampuni kami ya Allah,
Sungguh banyak dosa kami,
Tenggelamkan kami dalam samudra ampunan-Mu..

Ampuni seluruh dosa-dosa kami,
Dosa sejak kami mulai berdosa sampai saat ini kami berdoa.
Dosa kecil sampai besar,
Dosa yg disengaja maupun yg tidak,
Dosa yg terlihat maupun yg tidak,
Dosa mata, dosa mulut, dosa tangan, dosa kaki,
Dosa kemaluan kami,
Dosa hati yg membuat-Mu cemburu,

Banyak tuhan di hati kami, ya Allah..
Rumah jadi tuhan, kendaraan jadi tuhan, HP jadi tuhan, tabungan jadi tuhan, pangkat jabatan jadi tuhan..
Padahal itu semua adalah pemberian-Mu, ya Allah..

Ya Allah,
Terima amal ibadah kami,
Kami takut ya Allah...
Hati kami penuh dengan sifat iri, dengki, hasud, ujub, takabbur, sombong..
Yang membuat amal ibadah kami habis,
Bangkut .. Bangkrut .. Bangrut, ya Allah..
Bangkrut di dunia kami masih bisa minta tolong kepada saudara atau teman,
Bangkrut di akhirat, kami minta tolong kepada siapa, ya Allah..

Ya Allah,
Jauhkan kami dari sifat sombong,
Bangga merasa paling hebat, paling kaya, paling pinter, paling sholeh dan paling kuat.
Jauhkan kami dari sifat iri, dengki, hasud, buruk sangka dan meremehkan orang lain.

Ya Allah,
Karuniakan kepada kami sifat sabar dan ikhlas,
Santun dan rendah hati,
Penyayang dan pemaaf,
Dan sifat-sifat yang ada dalam asmaa`ul husna-Mu, ya Allah..

Ya Allah,
Wafatkan kami nanti pada waktunya dengan husnul khotimah, dengan husnul khotimah, dengan husnul khotimah..
Wafatkan kami dalam keadaan Islam,
Wafatkan kami dalam keadaan Iman,
Wafatkan kami dalam keadaan taubat nashuha,
Wafatkan kami di tempat yg engkau ridhoi,
Wafatkan kami dalam keadaan sholat,
Wafatkan kami dalam keadaan membaca al-Qur`an,
Wafatkan kami dalam keadaan sedekah,
Wafatkan kami dalam keadaan haji umrah,
Wafatkan kami dengan mengucap: Laa ilaaHa illa-Llaah, Muhammadur rosuuluLlah..

Kabulkan doa kami ya Allah..
_____________
z